Pages - Menu

Friday, October 16, 2015

New Colt Diesel FE 71 Long Bus



New Mitsubishi Colt Diesel FE71 Long Bus:
Hadir dengan Chassis Lebih Panjang dan Kapasitas Penumpang Lebih Banyak

PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), authorized distributor kendaraan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC) dan Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC) secara resmi meluncurkan dua varian baru untuk line up kendaraan niaga Mitsubishi dari kelas Colt Diesel yaitu FE71 Long Bus Chassis.

Masing-masing varian memiliki spesifikasi yang hampir sama namun ada perbedaan dalam penggunaannya. Adapun keunggulan dari kedua varian ini adalah:

1. Chassis Paling panjang di kelasnya sehingga memberikan ruang dan kapsitas lebih banyak
2. Suspensi yang empuk dengan stabilizer yang memberikan rasa lebih nyaman khususnya untuk
perjalanan jarak jauh
3. Turning radius terkecil di kelasnya dan dilengkapi Power Steering, memberikan kemudahan
dalam pengoperasian
4. Ban Radial dan Velg Alumunium, memberikan kesan mewah untuk kelas bus ini
www.lapakmitsubishi.com


FE 71 Long Complete Bus

KTB juga mengembangkan varian Mikro Bis / Complete Bus dari FE 71 Long Bus Chassis. Varian ini dilengkapi dengan wheelbase dan frame sasis yang lebih panjang, yaitu 3,350 meter yang siap menjadi primadona baru di kelasnya karena memiliki kapasitas penumpang yang lebih banyak sehingga lebih menguntungkan, khususnya untuk penumpang kelas ekonomi. Selain itu varian ini juga dilengkapi dengan fitur untuk meningkatkan kenyamanan yang lebih baik, seperti menggunakan power steering, ban radial, pelek alumunium serta suspensi yang lebih empuk. Colt Diesel FE 71 Long Bus ini mempunyai kapasitas 17 seat yang cocok digunakan untuk bisnis travel, bus sekolah, shuttle bus, angkutan umum, bus untuk aktivitas promosi dan lain-lain. Dengan dua pilihan warna yaitu putih dan silver yang menunjukkan kesan mewah, FE 71 Long Complete Bus memiliki kelengkapan standard dengan AC serta CD player yang siap memberikan kenyamanan berkelas kepada para konsumen.
 



www.lapakmitsubishi.com







No comments:

Post a Comment